Orkes Sinten Remen (OSR) Meluncuran Video Klip Lagu “Protokol Kesehatan, Laksanakan!”

Orkes Sinten Remen (OSR) terbentuk pada tahun 1997, dan sejak saat itu konsisten menghadirkan musik kreatif yang mencerdaskan, penuh dengan canda tawa namun juga menggambarkan kehidupan Bangsa Indonesia. Humor satir yang terbungkus keroncong dengan sentuhan tradisional. Keromantisan keroncong konvensional terasa dalam nada dan irama. OSR selalu membawa keroncong dengan gayanya sendiri, dengan guyon ala Jogja, bernyanyi sekaligus mengkritisi.

Musisi Orkes Sinten Remen beranggotakan Silir Pujiwati (vokal), Indra Gunawan (keyboard), Agus Wahyudi Minarko (keyboard), Fafan Iskandar (biola), Arie Senjayanto (gitar akustik), Dhany Eriawan (bass), Benny Fuad Herawan (kahon), Agus Safendy (cello), Kendar Wahyudi (cuk), Marsha Yuliantoro (cak), dan Purwanto (perkusi).

Pada Rabu sore, 2 Desember 2020, OSR meluncurkan video klip lagu terbarunya “Protokol Kesehatan, Laksanakan!” yang disiarkan langsung dari Padepokan Seni Bagong Kussudiardja melalui kanal YouTube Butet Kartaredjasa dan Instagram Orkes Sinten Remen. Lagu “Protokol Kesehatan, Laksanakan!” adalah hasil proses kreatif salah satu musisi OSR, Kendar Wahyudi (pemain cuk), yang kemudian diperkembangkan dan diaransemen dengan penuh semangat oleh kawan-kawan OSR. Live streaming launching video klip ini akan dikemas dalam acara ngobrol santai dipandu oleh Butet Kartaredjasa dengan menghadirkan penampilan spesial dari Endah Laras.

Butet Kartaredjasa terpikir untuk menggagas pembuatan video klipnya karena merasa pesan dari lagu ini sangat bagus dan menarik, dan OSR sendiri sudah lama tidak membuat video klip. Proses produksi video klipnya juga mendapat dukungan dari Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

“Sebab dalam bayangan saya, kepatuhan terhadap protokol kesehatan itu masih akan berusia panjang, paling tidak sampai akhir tahun depan lah sebelum vaksin itu merata disuntikkan kepada seluruh anggota masyarakat. Jadi supaya kepatuhan masyarakat terhadap protokol kesehatan itu berjalan dengan baik, ya salah satunya didorong melalui komunikasi publik melalui lagu ini. Dan membuat video klip merupakan satu cara mendekatkan lagu ini kepada masyarakat,” ungkapnya.

Meski lagu ini lahir dari situasi yang memprihatinkan, harapannya tetap bisa menghadirkan sesuatu yang sangat bermakna untuk situasi Indonesia yang mutakhir. (*)