Dimas Ryan dan Diajeng Mala Terpilih sebagai Dimas Diajeng Kota Jogja 2019

Pemilihan Dimas Diajeng Kota Jogja merupakan sebuah upaya dalam memberikan persuasi kepada generasi muda di Kota Yogyakarta terhadap pengembangan pariwisata dan pelestarian budaya. Pemilihan Dimas Diajeng Kota Jogja yang dilaksanakan setiap 2 tahun sekali ini, tidak hanya memilih anak muda Jogja menjadi icon dari pariwisata tetapi juga merupakan role model bagi generasi muda yang peduli terhadap kemajuan pariwisata khususnya di Kota Yogyakarta.


Pemilihan ditahun 2019 ini terdapat hal yang berbeda. Pada seleksi awal dibuka melalui seminar yang dilaksanakan dengan empat tema berbeda, yaitu “Menjadi Broadcaster Kreatif dan Berkualitas di Industri Millenial” bertempat di kampus UNY (5/3), “Menjadi Wirausaha Sejak Muda, Siapa Takut?” bertempat di Balaikota Yogyakarta (6/3), “Langkah Awal Memulai Event Organizer” bertempat di kampus UMY (12/3), dan “Membangun Personal Branding dengan Kepribadian Positif” bertempat di kampus UII (14/3).


Pada tahapan selanjutnya peserta mengikuti wawancara awal yang bertempat di Balaikota Yogyakarta (17/3) untuk menentukan 60 besar Dimas Diajeng Kota Jogja 2019, Kemudian Peserta Dimas Diajeng harus mengikuti seleksi terakhir psikotes dan wawancara akhir yang dilaksanakan selama 2 hari (23-24/3) di Balaikota Yogyakarta. Adapun dewa juri adalah para ahli dibidangnya, antara lain Drs. H. Ahmad Charris Zubair (bidang kebudayaan), Meika Hazim, S.E., MBA (bidang public speaking dan media), Anggiastri Hanantyasari Utami, M.Psi. Psikolog, Lembaga Pengembangan Diri Kemuning Kembar dan Tim (bidang psikologi), Edwin Ismedy Himna (bidang pariwisata), Hangga Fathana, S.IP.,B.Int.St.,M.A. (pengetahuan umum dan bahasa asing), dan Hairullah Gazali, S.E., MBA (bidang kepemudaan).

Dari hasil seleksi terpilihlah 30 besar Finalis Dimas Diajeng Kota Jogja 2019. Adapun agenda 30 finalis Dimas Diajeng terpilih adalah :
– Latihan rutin persiapan unjuk bakat
– Kunjungan ke Pakualaman (5/4)
– City tour (6/4)
– Photosessesion (7/4)
– Unjuk Bakat di Galeria Mall Yogyakarta (21/4)
– Karantina Finalis di Hotel Neo Awana Yogyakarta (25-28/4). Kemudian selama dalam proses karantina, finalis mendapatkan pembekalan diantaranya : mengenai Pariwisata, Kebudayaan, Peran Pemuda dalam Masyarakat, Bahasa Jawa, Enterpreneur, Personal Branding, English for Tourism, Media Relation, Event, Beauty Class, dan Public Speaking. Selanjutnya agenda karantina ditutup dengan acara Gala Dinner dan penjurian akhir.


Puncak pemilihan Dimas Diajeng (28/4) dengan digelarnya malam Penobatan Dimas Diajeng Kota Jogja 2019 di Pagelaran Kraton Yogyakarta. Adapun kriteria juara yang diberikan yaitu: Dimas Diajeng Terpilih Kota Jogja 2019, Wakil I Dimas Diajeng Kota Jogja, Wakil II Dimas Diajeng Kota Jogja, Harapan I Dimas Diajeng Kota Jogja, Harapan II Dimas Diajeng Kota Jogja, Atribut Persahabatan Dimas Diajeng Kota Jogja, Atribut Berbakat Dimas Diajeng Kota Jogja, Atribut Favorit Dimas Diajeng Kota Jogja. Malam Grand Final juga diisi dengan beberapa rangkaian acara diantara yaitu tarian pembuka yang dibawakan oleh finalis, speech advokasi finalis, parade finalis, talkshow finalis, serta penampilan dari beberapa bintang tamu dan acara diakhiri dengan pengumuman juara Dimas Diajeng Kota Jogja 2019.

(EI/agp)